KAMPAR-Desa Koto Mesjid adalah salah satu desa wisata yang potensial di Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Desa ini mendapat perhatian dari Marsiaman Saragih, anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, yang terpilih dari Dapil Riau II. Pada masa peringatan Bulan Bung Karno, kemarin (26 Juni 2023) Marsiaman menggandeng Bank Indonesia untuk menyampaikan sosialisasi dan edukasi publik kepada masyarakat Desa Koto Mesjid.
Lebih dari 300 undangan memenuhi Aula Desa Koto Mesjid. Sosialisasi yang dihadiri Perintah Desa itu disambut antusias oleh masyarakat desa. Bank Indonesia memperkenalkan satu metode pembayaran non tunai bernama QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard). Metode non tunai ini semakin banyak diminati karena adanya budaya jaga jarak selama pandemi yang lalu. Dengan QRIS, transaksi dilakukan cukup dengan memindai kode yang tertera di merchant. Metode ini dapat membantu usaha-usaha mikro dan kecil karena mereka tidak perlu menyetor hasil penjualannya ke bank. Semua transaksi akan tercatat di rekening bank sehingga memudahkan pelaku usaha melakukan pencatatan atau pembukuan.
“Masyarakat, terutama pelaku usaha mikro dan kecil harus selalu mengikuti perkembangan fintech, seperti QRIS ini. Supaya ini dapat dimanfaatkan dan usahanya diharapkan semakin maju. Mau tidak mau, di era digital ini kita semua harus belajar teknologi informasi.” Demikian pesan Marsiaman kepada masyarakat melalui ketua panitia Khaiul Azli.
Khairul Azli menyampaikan terimakasih atas perhatian dari anggota DPR RI ke desanya. Ini merupakan program yang berkelanjutan karena sebelumnya Marsiaman Saragih juga beberapa kali memberikan paket sembako, membantu rumah ibadah dan lembaga pendidikan, juga membantu pengembangan UMKM. “Saya selaku pelaku UMKM sangat berterima kasih atas semua program Pak Marsiaman. Begitupun komunikasi yang terjalin baik dengan seluruh tim beliau, seperti Bang Hasudungan Hutasoit. Juga kepada pemerintah desa yang telah mendukung kegiatan kami.” kata Azli yang juga caleg DPRD Kampar Dapil 1 ini dari PDI Perjuangan.
Kepala Desa Koto Masjid, Bapak Arjunalis yang diwakili oleh Bapak Agus Salim J, mengapresiasi kegiatan ini dan mengucapkan terimakasih kepada Bank Indonesia dan Marsiaman Saragih. Harapannya agar program-program yang lain dapat diteruskan guna membantu desa wisata ini menjadi lebih maju lagi.*